Kamis, 01 September 2016

Cara Install phpMyAdmin



Cara Installasi phpMyAdmin



Assalamualaikum wr.wb

Pada kali ini kita akan melanjutkan postingan kemarin yang mengintall databse pad aweb server, disini kan melanjutkan tentang install phpMyAdmin.

Pengertian phpMyAdmin
1. Pengertian PHPMYADMIN
Phpmyadmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam bahasa pemrograman php yang digunakan untuk menangani administrasi MYSQL melalui jejaringan jagat jembar
( World Wide Web). Phpmyadmin mendukung berbagai aplikasi mysql, diantaranya (mengelola basis data, table- table, bidang, relasi, indeks, pengguna, perizinan, dll)

phpMyAdmin sebenarnya adalah sebuah aplikasi web yang ditulis menggunakan bahasa pemrograman PHP. Sebagaimana aplikasi-aplikasi lain untuk lingkungan web (aplikasi yang dibuka menggunakan peramban atau browser), phpMyAdmin juga mengandung unsur HTML/XHTML, CSS dan juga kode JavaScript. Aplikasi web ini ditujukan untuk memudahkan pengelolaan basis data MySQL dengan penyajian antar muka web (user interface) yang lengkap dan menarik.

phpMyAdmin merupakan aplikasi web yang bersifat open souce (sumber terbuka) sejak pertama kali dibuat dan dikembangkan. Dengan dukungan dari banyak developer dan translator, aplikasi web phpMyAdmin mengalami perkembangan yang cukup pesat dengan ketersediaan banyak pilihan bahasa. Sampai saat ini, ada kurang lebih 65 bahasa yang didukung oleh aplikasi web phpMyAdmin.

phpMyAdmin menawarkan fitur yang mencangkup pengelolaan keseluruhan server MySQL (memerlukan super-user) dan juga basis data tunggal. phpMyAdmin juga mempunyai sistem internal yang digunakan untuk mengelola metadata dan mendukung fitur-fitur untuk operasi tingkat lanjut. Melalui sistem administrator, phpMyAdmin juga dapat mengelola users dan sekaligus hak aksesnya (privilage). Nah, bagi Anda yang kususnya bekerja sebagai database administrator dengan MySQL sebagai basis data pilihan, tidak ada salahnya menggunakan phpMyAdmin untuk kemudahan pengelolaan.

Beberapa fitur dalam phpMyAdmin :

* Antarmuka berbasis web.
o Dukungan banyak fitur MySQL:
  - menelusuri dan drop basisdata (database), tabel, pandangan (view), bidang (fields) dan indeks.
  - membuat, menyalin, drop, dan mengubah nama basis data, tabel, kolom dan indeks.
  - pemeliharaan server, basis data dan tabel, dengan server konfigurasi.
  - melaksanakan, mengedit dan penunjuk pernyataan-SQL, bahkan batch-queries
  - mengelola pengguna MySQL dan hak istimewa.
  - mengelola prosedur penyimpanan.
 
Cara Installasi phpMyAdmin

1. Langkah yang pertama yaitu kita harus masuk ke super user kita.
2. Cek koneksi apakah koneksinya berjalan dengan lancar.
3. Install phpMyAdmin dengan perintah “apt-get install phpmyadmin”, disini kita phpmyadmin akan membawa mysql yang sebelumnya sudah kita install ke web,
4. Pada configuring phpmyadmin pilih “apache2” dengan menandainya dengan menekan tanda spasi.

5. Kemudian pilih Yes dengan menekan Enter.

6. Masukkan password, setelah itu pilih ok dan tekan enter

7. Masukkan password dari msql, pilih ok dan tekan enter

8. Untuk mengetahui  service status phpmyadmin “service phpmyadmin status

9. Masukkan ip address pada kolom browser contoh “192.168.142.48/phpmyadmin/
Kemudian kita login menggunakan user kita pada msql “root” dan masukkan passwordnya kemudian klik go.

10. Disini kita bisa melihat table yang sudah kita buat tadi seperti pada gambar.

11. Untuk membuat database baru disini kita klik Databases ->  Isikan nama data yang akan dibuat ->  klik create.

12. kita isikan nama tabel dan jumlah berapa kolom yang kita buat, kemudian klik Go

13.Kita atur kemudian kita save.

  14. Kemudian klik insert, kita isikan table sesuai yang kita buat, setelah table diisi klik go.


15. Klik browse, nah berikut tampilan table yang sudah kita buat
  Demikian yang dapat saya sampaikan 
Wassalamualaikum wr.wb









Tidak ada komentar:

Posting Komentar